TIPS MOTOR: KURANGI BOBOT RASIO MATIK, TARIKAN LAJU
Sebagaiknya pakai tracker untuk mencabut puli, di baliknya ada rasio
Caranya hanya mengurangi bobot gir rasio matik. Kalau di matik rasionya cuma dua gir. “Yang dikurangi bobot piringan rasio (lihat foto). Terutama pada coakannya. Kedalaman coakan ditambah 1 - 2 mm. Berkurangnya daging bikin enteng bobot rasio,” kata Elsar dari Bengkel Cargo di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Tinggal copot rasio dan dibawa ke tukang bubut
Walau pun epeknya tidak seperti ganti knalpot atau CDI, lumayan bikin akselerasi lebih laju. Eit, cara pengurangan bobot ini tinggal mengikuti got coakan aslinya. Pokoknya jangan sampai lewat 2 mm ke dalamnya, bisa tembus ke sebelah, hehe.
Bagi yang ingin mengerjakan sendiri ini urutannya. Harus membuka tutup oli gardan yang letaknya ada di bagian bawan CVT menggunakan kunci ring 12. Gunakan kunci T8 untuk membuka bak CVT. Siapkan kunci traker dan kunci sok/ring 24. Kunci mangkok dengan traker, buka mangkoknya dan slidingnya agar sabuk CVT tertekan ke bawah.
Siapkan kunci L5 untuk membuka tutup gir rasio. Setelah terbuka, tarik kedua gir dengan cara bersamaan. Hati-hati, masing-masing gir rasio mempunya ring yang berjumlah 3. Ring berbentuk kecil ada dua yang letaknya di belakang gir kecil pada main shaft . Satu ring besar letaknya ada di belakang rasio pada counter shaft.
Ya sudah tinggal membawa rasio ke tukang bubut. Tak habis dana Rp 50.000 untuk membubut bagian seperti cerita di atas.
Related Posts :
Manfaat Spooring dan Balancing Bagi Mobil Anda Manfaat Spooring dan Balancing Bagi Mobil Anda - Kondisi jalan raya di In… Read More...
Sumber Penyebab Getaran Pada Honda Vario Penyebab Honda Vario Yang Bergetar- Anda pemilik honda vario ? mungkin mengalami hal serupa yakni… Read More...
Yuk Ganti Air Radiator Vario 125 Sendiri, Mudah kok Yuk Ganti Air Radiator Vario 125 Sendiri, Mudah kok Vario 125 adalah motor matic yang memaka… Read More...
Ragam dan Harga GPS Mobil Terbaik Maret 2015 Ragam dan Harga GPS Mobil Terbaik Harga GPS Mobil Terbaik - Global Position Syst… Read More...
Yuk Ganti Kampas Kopling Motor Sendiri Yuk Ganti Kampas Kopling Motor Sendiri Kampas Kopling Motor Kopling merupakan sebuah kompo… Read More...