Cara Mudah Melepas Dan Memasang Radiator Mobil Blazer

Cara Mudah Melepas Dan Memasang Radiator Mobil Blazer
Campuran otomotif , Cara Mudah Melepas Dan Memasang Radiator Mobil Blazer Untuk para pengguna mobil Blazzer. Pada postringan kali ini ane akan berbagi cara melakukan melepas dan memasang radiator Blazer sendiri....



otodewa.blogspot.com




Alat-alat yang dibutuhkan:

1. Obeng Minus kecil
2. Obeng Minus besar
3. Kunci Pas no. 10
4. Koran (buat alas)
5. Ember / Drigen (untuk menampung coolant / cairan pendingin radiator)
6. Selang kecil (untuk mengarahkan aliran coolant ke ember)


Langkah-langkah Melepas:



  1. Melepas Pipa Saluran Udara
  2. Kendurkan klem sambungan pipa
  3. Kendurkan pin pengunci pipa pada Cover Atas Radiator
  4. Lepaskan Pipa Saluran Udara
  5. Melepas Rumah Filter Udara
  6. Kendurkan klem sambungan Filter Udara
  7. Buka sabuk pengunci bagian atas pada sisi tabung
  8. Buka kait pengunci bagian bawah pada sisi tabung (ada 2)
  9. Lepaskan Rumah Filter Udara bagian atas
  10. Lepaskan Rumah Filter Udara bagian bawah



Menguras Coolant


  1. Siakpan Ember di bawah Radiator
  2. Pasang ujung Selang pada saluran keluaran (drain), arahkan ujung lainnya ke Ember / Drigen
  3. Kendurkan keran pembuangan
  4. Melepas Fan Assy
  5. Lepaskan konektor kabel fan AC dan fan mesin dari soketnya, gunakan Obeng kecil untuk mencungkil pengaitnya lalu tarik konektor dengan agak digoyang-goyang sedikit
  6. Buka baut Cover Atas Radiator (ada 7), lalu lepaskan Cover
  7. Siapkan alas di kolong Radiator
  8. Buka baut fan (ada 2) dengan cara ngolong
  9. Angkat Fan Assy


Melepas Radiator Assy


  1. Pijit-pijit Selang besar untuk mengeluarkan sisa coolant pada Selang
  2. Kendurkan klem Selang (ada 3)
  3. Lepaskan Selang dari Radiator dengan agak digoyang-goyang sedikit
  4. Angkat Radiator Assy




Memasang kembali tinggal dibalik urutannya (tapi tidak terlalu beruratan)

Alat-alat Yang Dibutuhkan sama seperti untuk melepas, tambahan untuk pemasangan:


  1. Sealer / Sealant
  2. Selotip (optional)
  3. Tang Jepit (optional)
  4. Kuas (optional)
  5. Corong




Langkah-langkah Memasang:



  1. Memasang Radiator Assy
  2. Bersihkan dudukan Radiator dari pasir dan debu dengan Kuas atau kompresor
  3. Pastikan bagian-bagian Radiator sudah bersih dari kotoran termasuk sisa-sisa sealer/sealant pada saluran-saluran bagian luar yang akan disambungkan ke selang.
  4. Buka Keran drain dan periksa seal karet, kalau sudah tidak rata atau tidak bagus balut dengan Selotip secukupnya lalu pasang kembali
  5. Pasang Radiator Assy, selang-selang sebaiknya dipasang setelah memasang Fan Assy supaya tidak goyang-goyang



Memasang Fan Assy


  1. Pasang Fan Assy
  2. Pasang Cover Atas
  3. Pasang baud pada Cover Atas Radiator (jangan dikencangkan dulu)
  4. Pasang baud pada Fan Assy di kolong, pastikan deratnya pas dan langsung kencangkan
  5. Kencangkan baud pada Cover Atas Radiator
  6. Pasang konektor fan AC dan fan engine pada soketnya



Memasang Selang-selang Radiator (dimulai dari paling bawah)


  1. Oleskan sealer/sealant secukupnya di sekeliling bagian luar dekat pangkal saluran
  2. Pasang selang dan langsung kencangkan klemnya, ulangi untuk selang-selang lainnya. Ada baiknya selang-selang lain yang berhubungan dengan sistem pendinginan diperiksa dari kebocoran (sobek)



Memasang Rumah Filter Udara


  1. Pasang Rumah Filter Udara bagian bawah
  2. Pasang Rumah Filter Udara bagian atas
  3. Pasang kait pengunci bagian bawah
  4. Pasang kait pengunci bagian atas
  5. Kencangkan klemnya



Memasang Pipa Saluran Udara


  1. Pasang Pipa Saluran Udara
  2. Masukkan pin pengunci pada lubangnya lalu kencangkan
  3. Kencangkan klemnya



Memasukkan Coolant / Cairan Pendingin


  1. Buka tutup Reservoir dan Radiator
  2. Masukkan Coolant melalui lubang Reservoir sampai batasnya
  3. Hidupkan mesin
  4. Tambahkan Coolant melalui lubang Radiator sampai penuh, urut / pijat-pijat selang yang dari arah mesin (selang sebelah kiri supir), jika Coolant berkurang tambahkan lagi dan ulangi sampai Coolant di Radiator tidak berkurang.
  5. Pasang Tutup Radiator
  6. Jika Coolant di Reservoir berkurang tambahkan lagi sampai batasnya
  7. Pasang Tutup Reservoir, jangan terlalu kencang
  8. Periksa sambungan selang ke Radiator dari kebocoran / rembesan. 



 Itulah tips memasang dan melepas radiator mobil Blazzer......

Temukan Via Facebook