Modifikasi Honda Tiger Revo Minor Fighter


Modifikasi Honda Tiger Revo - Untuk membuat tampilan Honda Tiger lansiran 2005 menjadi sebuah sosok seperti yang diinginkan, sang brikers harus  merogoh sekitar Rp 15 jutaan untuk memberikan sentuhan-sentuhan khusus untuk kuda besinya ini. Tapi untuk Modifikasi Honda Tiger Minor Fighter ini, untuk tangki bawaannya tetap dipertahankan.

Modifikasi Honda Tiger Minor Fighter

(sumber gambar: dapurpacu.com)

Pada Modifikasi Honda Tiger Revo ini, perubahan sangat terlihat pada bagian belakang bodi, yaitu dengan memangkas rangka belakang dan tetap mempertahankan chasis bawaan. Pada swing arm diperpanjang sehingga suspensi dirubah menjadi monoshock. Sementara untuk shock depan mencomot milik Yamaha Byson yang memiliki ukuran besar.

Setelah pembenahan pada sektor kaki-kaki dan body selesai, kini berlanjut pada sektor pengecatan, untuk memberikan kesan garang pada Modifikasi Honda Tiger Minor Fighter ini, sang builder memberikan balutan cat warna hitam pada bodi, sedang untuk penutup mesin dan swing armnya dibalut dengan krom.

Data Modifikasi Honda Tiger Minor Fighter 
  • Tangki: Costum Tiger Revo
  • Lampu depan: Jupiter MX
  • Shock depan: Yamaha Byson
  • Shock belakang: YYS
  • Swingarm: Custom
  • Knalpot: Custom
  • Disc brake: Custom
  • Roda depan: V-Rossy
  • Roda belakang: V-Rossy
  • Ban depan: Corsa S123 120/70
  • Ban belakang: Dunlop Sprot 180/60

Temukan Via Facebook